Nagari Durian Seribu termasuk salah satu Nagari yang mempunyai tata letak yang sangat setrategis dan mudah terjangkau, karena diujung perbatasan bagian baratnya masih terdapat beberapa Nagari lagi, dan untuk lebih jelasnya Nagari Durian Seribu berbatasan:
-Sebelah Utara berbatasan dengan Nagari Sungai Pulai
-Sebelah Selatan berbatasan dengan Provinsi Bengkulu
-Sebelah Timur berbatasan dengan Nagari Pasir Binjai,
-Sebelah Barat berbatasan dengan Nagari Lubuk Bunta,
Nagari Durian Seribu secara administratif terdapat 2 (dua) Kampung:
- Kampung Durian Api
- Kampung Sumber Sari
Luas Wilayah
Luas Wilayah Nagari Durian Seribu 898 Ha yang terdiri dari :
Tanah Sawah : 0 Ha
- Sawah Irigasi ½ Teknis : 0 Ha
- sawah Tadah Hujan : 0 Ha
Tanah kering : 1.224 Ha
- Lokasi TSM : 17 Ha
- Lokasi Trans : 70 Ha
- Perkebunan/ LU. I : 297 Ha
- Perkebunan/ LU. II : 431 Ha
- Perkebunan/ TSM : 80 Ha
- Perkebunan Perseorangan : 0 Ha
- Perkantoran : 0,25Ha
- Pemakaman : 2 Ha
- Fasilitas Umum : 0,75Ha